Yahoo akan buka kantor di Indonesia!


Bila anda adalah mahasiswa dari jurusan ilmu komputer, teknologi informasi, atau sejenisnya, maka sudah pasti judul di atas akan membuat anda senang bukan? Mungkin tidak semua, tapi saya yakin ada beberapa anak di negeri ini – termasuk saya mungkin – yang sangat ingin bergabung dengan perusahaan IT yang berbasis di lembah silikon tapi punya perwakilan (baca: kantor) di Indonesia.


ENERGI YAHOO!

Kabar ini saya ketahui setelah membaca tulisan berjudul “ENERGI YAHOO!” dalam rubrik email dari velbak, sisipan iTempo, Koran Tempo edisi Sabtu, 16 Mei 2009 halaman C2. Sang pewarta, Burhan Sholihin, menceritakan kedatangan Pontus Sonnerstedt, Direktur Senior Yahoo Asia Tenggara, di markas Tempo di wilayah Velbak, Kebayoran, Jakarta.

Dalam kunjungannya ini, Pak Sonnerstedt – mau kutulis Mr. Sonnerstedt nanti malah kurang akrab – menceritakan ihwal kesuksesan penetrasi aplikasi mobile unggulan Yahoo! yakni Yahoo! GO 2.0 di Indonesia. Saking suksesnya, Indonesia sekarang sudah termasuk sebagai salah satu negara terbesar yang menggunakan aplikasi gratisan ini. (Ampun deh, kalau soal download aplikasi gratisan, Indonesia memang sering jadi juaranya atuh Pak.)

IDE BAGUS: KANTOR YAHOO! DI INDONESIA

Sebelum pamitan, ini dia yang ditunggu-tunggu, Pak Sonnerstedt berujar kepada Pak Burhan bahwa Yahoo! masih menjajaki untuk membuka kantor di negara yang sesak dengan sekolah tinggi komputer dan teknologi informasi ini. Dan besar kemungkinan, pendirian kantor YAHOO! di Indonesia nantinya lebih difokuskan untuk memperkuat brand YAHOO! sebagai penyedia konten (content provider) sekaligus pemain utama di dunia mobile application (via YAHOO! GO), bukan untuk membuat sebuah terobosan atau penemuan baru dalam dunia search engine.

Well, apapun tujuan dan maksud Yahoo!, saya menyambut kedatangan perusahaan dengan logo Y kapital ini. Siapa tahu anak-anak muda Indonesia bisa banyak menimba ilmu-ilmu praktis di sana

Artikel Yang Berkaitan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar